PENGENALAN MENU DAN TOOLBAR AUTOCAD 2014


Sebelum memakai program / software AutoCAD ini secara penuh kami ingin memperkenalkan kepada anda bagian-bagian penting dari interface program AutoCAD. Program AutoCAD yang kami pakai disini sebagai contoh pembelajaran adalah AutoCAD 2014.

Gambar 1. Interface Program AutoCAD 2014 full dalam type Model Screen

Di atas adalah contoh interface awal yang muncul ketika kita telah meninstall program AutoCAD 2014, awalnya berada dalam Model mode. Interface yang digunakan di awal in munggunakan menu ribbon seperti yang terlampir di gambar 2. di bawah. Menu ribbon sendiri terbagi atas beberapa fungsi utama. Yang akan kami perkenalkan pertama kali di sini adalah menu-menu dasar yang benar- benar sering dipakai oleh drafter pengguna AutoCAD.

Gambar 2. Ribbon Program AutoCAD 2014

Adapun menu-menu dasar ini mencakup beberapa icon yang juga memiliki fungsi-fungsi yang berbeda tergantung keperluan / tujuan pembuatan garis dan fungsi modifikasinya.

Sebenarnya program AutoCAD ini akan lebih mudah jika kita belajarnya langsung mempraktekkannya, karena akan lebih mudah dimengerti.

Adapun menu-menu dasar yang sangat sering sekali dipakai tersebut adalah :

1. Menu Home
Menu ini terdiri dari beberapa pengelompokan fungsi ribbon penting seperti :
  • Ribbon Draw , berfungsi untuk menggambar suatu object garis / bentuk  : 
    • Draw Line, berfungsi untuk menggambar garis lurus yang berdiri sendiri saja.
    • Draw Polyline, berfungsi untuk menggambar garis yang tidak terputus walaupun sudah dibelokkan arahnya ataupun berubah bentuknya menjadi garis arc/lengkung, baik kumpulan garis tersebut dalam bentuk terbuka ataupun tertutup.
    • Draw Circle, berfungsi untuk menggambar lingkaran.
    • Draw Arc, berfungsi untuk menggambar garis lengkung.
    • Draw Rectangle, berfungsi untuk menggambar kotak / segi empat.
    • Draw Elipse, berfungsi untuk menggambar bentuk elips.
    • Draw Hatch, berfungsi untuk menggambar arsiran dalam bidang / object tertentu.
Gambar 3. Icon Ribbon Draw
  • Ribbon Modify, berfungsi untuk mengubah / memodifikasi bentuk object yang sudah ada :
    • Modify Move, berfungsi untuk memendahkan sebuah atau beberapa object dalam gambar pada satu titik ke titik lainnya yang sudah ditetapkan.
    • Modify Copy, berfunsi untuk menduplikasi / memperbanyak sebuah atau beberapa object yang diinginkan dari satu titik ke titik lainnya.
    • Modify Stretch, berfungsi untuk memulurkan atau memanjangngkan object atau beberapa objeck lainnya ke satu arah yang dipilih dengan patokan satu titik ke titik lainnya atau tergantung keperluan seberapa panjang perubahan yang diperlukan.
    • Modify Rotate, berfungsi untuk memutar suatu object garis atau bentuk lainnya terhadap suatu titik.
    • Modify Mirror, berfungsi untuk mencerminkan suatu object terhadap suatu sisi.
    • Modify Scale, berfungsi untuk memebesarkan atau mengecilkan suatu object terhadap suatu titik.
    • Modify Trim,  berfungsi untuk memotong suatu garis atau object tertentu terhadap suatu garis atau object tertentu yang lain.
    • Modify Extend,  berfungsi untuk menambah atau memeperpanjang suatu garis terhadap suatu object tertentu yang telah diipilih.
    • Modify Filllet, berfungsi untuk mengubah sudut dari dua garis lurus yang bertemu menjadi sebuah lingkarang deangan radius tertentu.
    • Modify Array, berfungsi untuk memperbanyak suatu object dengan jumlah tertentu secara radial ataupun rectangular dengan jumlah dan jarak yang tetap terhadap suatu acuan titik tertentu.
Gambar 4. Icon Ribbon Modify
  •  Ribbon Layers, layers adalah pengelompokan garis berdasarkan warna, jenis garis, ketebalan garis yang dapat kita atur sedemikian rupa sehingga pengelompokan itu dapat kita atur dan modifikasi sesuai kebutuhan kita :
    • Layers properties, berfungsi untuk membuka bagian-bagian untuk setting layer mulai dari membuat layer baru sampai setting tampilan layer ketika di print.
    • Make object's current layer, berfungsi untuk membuat layer object yang telah dipilih sebagi layer yang dipakai saat ini. 
    • Match, berfungsi untuk membuat suatu layer sama dengan layer yang akan dipilih.
    • Freeze, berfungsi untuk membekukan layer agar layer tidak dapat dipilih ketika di blok bersamaan dengan layer lainnya.
    • Off, berfungsi untuk mematikan layer agar tidak terlihat di model screen.
    • Layer dropdown menu, berfungsi untuk mengatur layer jika banyak layer yang akan dipilih untuk pengaturan freeze dan off nya. Menu ini akan memudahkan ketika kita sudah banyak memakai layer.
Gambar 5. Icon Ribbon  Layers 
  • Ribbon Annotation, ribbon ini berfungsi untuk mengatur dimensi dan keterangan-keterangan yang mengandung teks secara global dalam file project gambar tersebut yang terdiri dari beberapa perintah seperti :
    • Text, berfungsi untuk membuat teks / kalimat / kata-kata dalam gambar sebagai keterangan gambar.
    • Dimension Linear & other (dropdown menu), berfungsi untuk membuat dimensi / ukuran dari suatu object berupa ukuran panjang, besaran sudut, dan lainnya yang dapat menunjukkan ukuran. 
    • Leader, berfungsi untuk membuat ketererangan dari suatu gambar dengan anak panah.
    • Table, berfungsi untuk membuat tabel dan isi tabelnya.

    Gambar 6. Icon Ribbon Annotation
  • Ribbon Object Properties, adapun icon perintah untuk ribon Object Properties  adalah :
    • Object Colour, berfungsi untuk menentukan pilihan warna object gambar.
    • Lineweight, berfungsi untuk menentukan ketebalan garis object yang telah dipilih.  
    • Line type, berfungsi untuk menetukan model garis object, apakah model garis lurus bersambung biasa, model garis putus-putus ataupun yang lainnya.
Gambar 7. Icon Ribbon Object Properties
2. Menu Insert

Ada beberapa ribbon dan perintah penting dalam menu Insert yang biasa dipakai dalam menggambar mengunakan AutoCAD, yaitu :

Gambar 8. Menu Insert

  • Ribbon Block , berfungsi untuk mengelompokkan object-object tertentu dalam satu grup gambar yang tidak dapat dipisahkan. Ribbon ini terdiri dari beberapa icon perintah, yaitu  : 
    • Insert, berfungsi untuk mememasukkan block yang sudah dibuat dalam file project AutoCAD.
    • Create, berfungsi untuk membuat block baru itu sendiri.
    • Edit, berfungsi untuk mengubah / mengedit block yang sudah dibuat.
Gambar 9. Icon Ribbon Block

  • Ribbon Block , berfungsi untuk mengubah / memodifikasi bentuk object block yang mempunyai attribute / text yang sudah di format dan dapat diganti dengan parameter yang sudah ditetapkan drafter. Ribbon ini mempunyai 2 bentuk icon perintah :
    • Perintah Insert, berfungsi untuk menyisipkan block yang sebelumnya sudah dibuat.
    • Perintah Edit Attribute, berfungsi untuk mengubah attribute suatu block yang biasanya dalam bentuk teks dengan format yang sudah ditentukan.
 Gambar 10. Ribbon Block dan Attribute

  • Ribbon Reference , berfungsi untuk mengatur block yang mengandung pemformatan text/data yang sudah di tetapkan oleh drafter  : 
    • Attach, berfungsi untuk 
    • Clip, berfungsi untuk 
    • Adjust, berfungsi untuk 

Gambar 11. Ribbon Reference
3. Menu Annotate


Gambar 12. Menu Insert
  • Ribbon Text , berfungsi untuk memasukkan teks / kalaimat ke dalam gambar. Ribbon ini terdiri dari beberapa icon perintah yaitu : 
    • Multiline text, berfungsi untuk menulis teks pada gambar.
    • Pilihan Tulisan yang dipakai dalam dropdown menu pilihan huruf beserta ukurannya.
Gambar 13. Text
  • Ribbon Dimension , berfungsi untuk menggambar suatu dimensi / ukuran  suatu object yang diukur : 
    • Dimension, berfungsi untuk menggambar dimensi / ukuran suatu object yang bisa dalam bentuk ukuran linear, sudut atau yang lainnya.
    • Dropdown menu name of Dimension, berfungsi untuk memilih dimension properties yang sudah dinamai dengan nama tertentu yang sudah dibuat sebelumnya ataupun ukuran tulisan yang dipilih.

Gambar 14. Ribbon Dimension

Ada beberapa pilihan mode drop down menu ketika kita menggambar seperti pada gambar di bawah.

Gambar 15. Pilihan menu mode menggambar

Hal ini untuk mempermudah ketika kita ingin menggambar  :
  1. Menggambar 2 Dimensi biasa dengan memlilih dropdown menu Drafting & Annotation
  2. Menggambar 3 Dimensi dasar dengan memilih dropdown menu 3D Basics
  3. Menggambar 3 Dimensi advance untuk menggambar 3 dimensi tingkat lanjut dengan memilih dropdown menu 3D Modelling
  4. Menggambar dengan mode bagi orang yang sudah terbiasa memakai AutoCAD versi lama dengan  memilih dropdown AutoCAD Classic

Gambar 16. Mode pilihan menggambar berdasarkan kebutuhan drafter

Di bawah ini adalah gambar menu AutoCAD Classic yang biasa digunakan untuk drafter yang terbiasa memakai AutoCAD versi lebih lama ( Untuk versi tahun 2007 ke bawah).

Gamber 17. Model AutoCAD Classic

Dibawah ini adalah AutoCAD dengan menggunakan menu 3D modelling yang biasanya dipakai untuk mempermudah ketika drafter menggambar gambar-gambar 3 Dimensi.
Gambar 18. Menu AutoCAD Untuk 3D Modelling

Hal lainnya yang sangat perlu dipelajari adalah pilihan Option yang terlampir pada menu utama File AutoCAD. menu ini dapat digunakan untuk mengubah tampilan dari AutoCAD yang tujuannya untuk mempermudah proses menggambar bagi drafter AutoCAD. Biasanya masing-masing drafter mempunyai settingan sendiri berdasarkan kebiasaannya masing-masing ketika memakai interface dari AutoCAD.

Gamber 19. Menu utama file AutoCAD
Biasa yang paling banyak dipakai di window Option ini adalah Tab Display utnuk memilih tampilan dari interface AutoCAD.
Gambar 20. Pilihan / Option utntuk merubah tampilan dan parameter di program AutoCAD

Demikian beberapa perintah dasar yang paling sering dipakai ketika menggambar 2 Dimensi di pogram AutoCAD secara umum. Perintah-perintah dasar ini tidak banyak berubah walaupun AutoCAD mengalami pengembangan luar biasa saat ini.

Karena itu perintah-perintah dasar tersebut harus dikenali. Untuk tutorial selanjutnya akan kami perkenalkan  satu demi satu penggunaan perintah dan icon di atas serta dilengkapi dengan video. Untuk memudahkan meneonton videonya subscribe saja Channel Youtube kami






0 comments